Terdesak oleh Tanya?
Sabtu, 07 September 2013
Sebenarnya apa yang kamu pikirkan saat ini?
Ketika semuanya serasa berputar di otakmu,
Dan saat beberapa pikiran terbayang memenuhi imajimu?
Akankah kamu memahami sebenarnya apa yang terjadi?
Beratus-ratus kali kupikirkan kembali,
Apakah ini halnya kehidupan yang berarti?
Yang benar-benar kupahami?
Yang selalu kusyukuri?
Atau malah kucaci maki?
Tulisan ini mungkin kau anggap sebagai cerca,
Kumpulan alphabet hampa,
Kosong tak bermakna
Tak ada kekuatan asa
Haah!
Gerogot sesak memenuhi rongga dada
Mendesak diafragma
Melaju, lalu berhenti diantara
Sadarlah!
Meski aku tak bisa bersuara
Meski kau anggap ini sebagai perantara
Tapi jangan jengah,
Ketika aku bermain denganmu
Melalui kekuatan seribu kata
Dan yakinku bisa membuatmu terlena
Ditulis di sekertas notes usang, sore hari, 4 September 2013
Depan Gedung PKM FEB UNDIP, 15:43
Labels:
Brainlogi,
Goresanku,
Sekotak cerita

S.O.F.Y. N.I.T.O. A.M.A.L.I.A.
There is no other more appropiate words that can describe me except "I could be more than just amazing"
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar